TINGKATKAN KEHANDALAN SMK3, SPJM IKUTI WORKSHOP PENINGKATAN KAPASITAS P2K3 BERKOLABORASI DENGAN DISNAKERTRANS PROVINSI SULSEL
PRESS RELEASE
NO: 07/SPJM/IV/PELINDO-2025
Makassar, 24 April 2025 – PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM), salah satu subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) yang bergerak di bidang marine equipment, port services, shipyard dan dredging, mengikuti Workshop Peningkatan Kapasitas Panitia Pembina Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (P2K3) yang diselenggarakan oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.
Workshop Peningkatan Kapasitas P2K3 ini diselenggarakan sebagai salah satu program pembinaan dalam rangka mengembangkan dan meningkatkan pelaksanaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja di perusahaan oleh Disnakertrans Sulsel dengan melibatkan sebanyak 12 (dua belas) perusahaan dari berbagai bidang yang ada di wilayah Makassar.
Mengutip pernyataan Moh. Subiyan, selaku Senior Vice President Keselamatan, Kesehatan Kerja, dan Lingkungan (K3L) dan Sistem Manajemen Mutu SPJM yang juga didapuk sebagai Ketua Panitia Workshop bahwa workshop ini bertujuan memperkuat struktur P2K3, meningkatkan pemahaman dan keterampilan anggota P2K3, serta mendorong penerapan praktik K3 yang lebih baik di perusahaan. Harapannya setelah kegiatan ini P2K3 dapat lebih meningkatkan kesadaran akan pentingnya K3, mendorong budaya keselamatan kerja, dan membantu dalam mencegah kecelakaan dan penyakit akibat kerja yang tentunya akan meningkatkan produktivitas dan efisiensi kerja sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat luas.
Pelaksanaan workshop selama 2 (dua) hari ini mencakup review/refresh materi-materi dasar K3, regulasi K3, Tupoksi P2K3, serta Teknik mendesain materi pembinaan pekerja dengan narasumber dari Disnakertrans Provinsi Sulsel.
Disnakertrans Provinsi Sulsel sebagai penyelenggara menyampaikan bahwa Disnakertrans memiliki komitmen agar implementasi Sistem Manajemen Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (SMK3) di wilayah Sulawesi Selatan mencapai beyond compliance, dimana implementasi SMK3 tidak hanya untuk sekedar mematuhi aturan, tetapi juga menerapkan praktik-praktik K3 terbaik, inovasi, dan program unggulan yang melampaui standar dasar.
Sebagai tindak lanjut dari workshop ini juga akan dibentuk SMK3 Forum P2K3 Provinsi Sulawesi Selatan sebagai wadah untuk meningkatkan kesadaran K3, memperluas pengetahuan tentang risiko dan bahaya di tempat kerja, serta meningkatkan kepatuhan terhadap peraturan K3.
-SELESAI-
Tentang Pelindo Jasa Maritim
PT Pelindo Jasa Maritim atau yang disingkat dengan SPJM merupakan subholding
PT Pelabuhan Indonesia(Persero) atau Pelindo yang dibentuk pada 1 Oktober 2021 pasca integrasi PT Pelabuhan Indonesia (Persero). PT Pelindo Jasa Maritim telah berpengalaman dengan mengelola lima klaster bisnis, yaitu jasa layanan marine, jasa peralatan pelabuhan (Equipments), jasa galangan, pengerukan (dredging solution), dan jasa utilitas kepelabuhanan (Port Services).
Wilayah operasional SPJM mencakup seluruh nusantara yang terbentang dari Malahayati hingga Merauke. SPJM juga terbuka untuk kerja sama dan bersinergi dalam dukungan layanan dengan mitra strategis baik untuk entitas domestik maupun luar negeri.
SPJM saat ini mengelola 9 (sembilan) anak perusahaan yaitu PT Jasa Armada Indonesia Tbk.,
PT Pelindo Marine Service, PT Jasa Peralatan Pelabuhan Indonesia, PT Energi Pelabuhan Indonesia, dan PT Pengerukan Indonesia, PT Berkah Industri Mesin Angkat (BIMA),
PT Equiport Inti Indonesia (EII), PT Lamong Energi Indonesia, dan PT Intan Sejahtera Utama (ISMA). SPJM juga memiliki 3 (tiga) cucu perusahaan yaitu PT Alur Pelayaran Barat Surabaya,
PT Berkah Multi Cargo, dan PT Pelindo Energi Logistik. Dengan keberagaman segmen bisnisnya, SPJM mampu menyediakan integrated one stop service bagi pengguna jasanya.
Narahubung:
Tubagus Patrick Tribudi Utama Iskandar Sekretaris Perusahaan
PT Pelindo Jasa Maritim
Jl. Soekarno No 1, Makassar
Email: corsecjasamaritim@pelindo.co.id
Facebook: @pelindomaritim
Twitter: @pelindomaritim
Instagram: @pelindomaritim
Youtube: pelindomaritim
Website : www.jasamaritim.co.id